Sebagai salah satu potensi wisata unggulan di Lamongan. Goa Maharani mengalami pemugaran , perluasan lahan dan penambahan fasilitas. Pada 25 Mei 2008 Maharani Zoo & Goa resmi dibuka. Lokasi yang awalnya bernama Goa Maharani kini menjadi sebuah taman satwa yang mempunyai berbagai koleksi satwa dari berbagai Benua. Dengan menempati lahan seluas 3,7 hektare. Kawasan yang didesain bergaya Afrika dan mengusung konsep Sarana Edukasi Konservasi dan Rekreasi menawarkan suatu bentuk wisata yang berbeda dan menarik. Pengunjung dapat melihat keindahan lokasi dan bangunan hingga bisa bermain, foto bareng dan berinteraksi dengan satwa-satwa koleksi Maharani Zoo & Goa . Beberapa fasilitas baru dihadirkan di Maharani Zoo & Goa diantaranya adalah Taman Satwa, Gemstone Gallery, Galeri Satwa, Mayan Village, Kampung Primata, Exotic Albino, Playground Anak, Water Splash, Rumah 1000 Wajah, Galeri Topeng Satwa, Pentas Anak Panggung Satwa dan masih banyak lagi fasilitas lainya.

Keberadaan Goa Maharani sendiri pun tetap dipertahankan ke-exotisanya. Bahkan untuk menambah daya tarik pengunjung, didalam Goa diberi lampu berwarna warni sehingga bebatuan stalaktit dan stalakmit didalam goa makin terlihat cantik.

Untuk melengkapi liburan anda di Lamongan, kini Maharani Zoo & Goa juga tersedia tiket terusan MZG + WBL yang tentunya lebih hemat. Terdapat juga jembatan penyebrangan yang memudahkan pengunjung untuk terhubung antara wisata Maharani Zoo & Goa dengan Wisata Bahari Lamongan

Leave a Reply